Foto: copyright thinkstockphotos.com
7 Mamfaat Air Kencing Di Masa Depan Yang Sangat Luar Biasa - Setiap manusia normal pasti setiap hari melakukan yang namanya buang air kecil. Untuk saat ini, namanya juga sisa pembuangan, pasti banyak orang merasa jijik sama air kencing. Setelah pipis pun pasti orang-orang tak berpikir banyak hal tentang urin yang mereka keluarkan.
Namun, berbeda dari banyak orang. Beberapa ilmuwan percaya bahwa urin akan sangat bermanfaat di masa depan. Dengan ilmu pengetahuan dan teknologi yang maju, mereka menemukan lebih b anyak cara supaya urin ini bisa sangat bermanfaat.
Anda penasaran kira-kira apa sih Mamfaat Air Kencing Di Masa Depan? Dilansir dari listverse.com, ini lho jawabannya.
Darah' Robot
Foto: copyright listverse.com
Penggunaan robot mencapai 8,6 juta robot di seluruh dunia pada tahun 2010. Robot-robot ini bergerak dengan menggunakan tenaga surya, daya baterai, ataupun listrik. Mereka bekerja sesuai fungsinya masing-masing.
Namun seorang ilmuwan bernama Peter Walker dan rekan-rekan ilmuwan dari University of Bristol berhasil membuat kejutan unik. Mereka menciptakan sebuah 'jantung' untuk robot yang mereka ciptakan. Jantung buatan ini mampu menggerakkan robot yang disebut 'EcoBot' ini. Uniknya, jantung buatan ini baru bisa bekerja saat diisi dengan air kencing. Wah canggih ya?
Pelacak Perubahan Iklim
Foto: copyright listverse.com
Para peneliti dari Montpelier University di Perancis sedang mempelajari lapisan-lapisan kering dari air kencing. Mereka membandingkan apa yang mereka teliti dengan perubahan iklim di masa lalu.
Dari penelitian ini, mereka menyimpulkan bahwa urin bisa digunakan untu k melacak perubahan iklim secara akurat. Peneliti berharap, air kencing bisa menjadi sangat berguna untuk membuat prediksi tentang perubahan iklim dengan lebih baik.
Solusi Untuk Krisis Air
Foto: copyright listverse.com
Berita tentang beruang Grylls's dan para astronot yang meminum urin mereka sempat menjadi berita yang menghebohkan. Namun, para ilmuwan mengatakan bahwa hal itu akan menjadi hal yang biasa.
Seperti yang kita tahu, pasokan air bersih semakin berkurang mengkhawatirkan. Karena hal ini, ilmuwan menyarankan bahwa kita harus siap dengan air kencing yang diolah kembali. Hingga saat ini pun, para ilmuwan tersebut sedang melakukan riset tentang teknologi baru yang bisa mengubah urin menjadi air yang lebih murah dan efisien. Nah lhoo.. Sudah siapkah Anda minum urin Anda sendiri?
Urin sabagai 'baterai' smartphone
Foto: copyright listverse.com
Hingga saat ini, smartphone sudah digunakan oleh sebagian besar orang di seluruh dunia. Konsumsi energi akibat penggunaan smartphone ini pasti butuh daya yang begitu besar.
Lagi-lagi, Bristol Robotics Laboratory bersama Dr. Loanis Leropoulos sedang mengerjakan sesuatu yang membuat Anda tercengang. Awal tahun ini, ia dan timnya mengembangkan metode pengisian smartphone dengan menggunakan urin. Membiarkan urin melewati sel bahan bakar mikro ba yang bisa memecah urin menjadi listrik. Dengan metode ini, tim ilmuwan tersebut berhasil menyalakan sebuah ponsel cukup lama untuk mengirim pesan, browsing internet, dan membuat panggilan telepon singkat.
Penelitian ini masih menjadi tahap awal karena masih menghasilkan sejumlah kecil listrik. Oleh karena itu, hingga kini tim ilmuwan tersebut masih terus mengembangkan penelitian mereka.
Bahan bakar mobil
Foto: copyright listverse.com
Penggunaan mobil menggunakan bahan bakar bensin dirasa bisa menghabiskan stok bahan bakar minyak. Banyak orang berlomba-lomba menciptakan mobil yang menggunakan bahan bakar murah dengan polusi yang lebih sediki t. Namun sayang, mobil dengan bahan bakar alternatif selalu saja memiliki hambatan ketika mau diedarkan di pasaran.
Karena hal ini, Dr. Gerardin Botte dari Universitas Ohiosedang merancang electrolyzer yang dapat mengekstrak hidrogen dari urin menjadi bahan bakar mobil. Supaya hal ini berhasil, Dr. Gerardin masih memberi perhatian khusus pada penelitiannya ini. Wah, semoga berhasil ya. Lumayan hemat BBM.
Sel otak dari urin
Foto: copyright listverse.com
Di masa depan, sel otak bisa terbentuk dari urin. Wah, terdengar gimana gitu ya. Beberapa penyakit yang menyerang otak seperti Parkinson, membuat sel-sel otak rusak bahkan hancur. Penyakit Parki nson juga melemahkan sel-sel otak. Namun, sel-sel otak ini tidak bisa tumbuh kembali.
Karena hal ini, ilmuwan dari Cina, Duanqing Pei dan timnya sedang meneliti tentang bagaimana urin bisa membentuk sel-sel otak yang baru. Kalau penelitian ini berhasil, jelas saja akan lebih banyak nyawa yang tertolong. Kita doakan saja ya.
Urin babi untuk bahan plastik
Foto: copyright listverse.com
Urin babi menjadi suatu dilema besar dan menjijikkan di Denmark. Negara yang memiliki sekitar 20 juta babi ini jelas sangat risih dengan bau kencing yang dihasilkan para babi.
Beruntung, sebuah perusahaan bernama Agroplast menawarkan solusi tentang bau ini. Mereka mengubah air kencing babi ini menjadi plastik yang digunakan untuk membuat sendok dan piring. Jadi, sendok dan piring plastik yang mereka gunakan terbuat dari urin babi. Hmm, terdengar menggelikan telinga ya.
Nah, itulah 7 Mamfaat Air Kencing Di Masa Depan Yang Sangat Luar Biasa semoga menambah wawasan anda.
Sumber: http://www.vemale.com/ragam/47498-astaga-ini-7-manfaat-luar-biasa-air-kencing-di-masa-depan.html
0 komentar:
Posting Komentar