Home » , , , » 7 Seniman Tato Artis Terbaik Di Dunia

7 Seniman Tato Artis Terbaik Di Dunia

Tato zaman dulu identik dengan hal yang berbau negatif. Lelaki bengal dan perempuan jalang menandakan tubuh mereka dengan tato. Sekarang tidak lagi, karena tato secara perlahan tapi pasti bisa lebih diterima zaman sekarang.

Meski masih ada pro dan kontra soal tato, banyak pembuat tato zaman ini bermunculan dengan kemampuan terbaik di dunia. Dari situs therichest.com melansir setidaknya ada 7 seniman tato artis terbaik di dunia. Siapa saja mereka? Berikut ulasannya.

1. Brandon Bond

7 Seniman Tato Artis Terbaik Di Dunia
Brandon Bon adalah salah satu seniman tato yang paling sukses dan paling dipublikasikan di dunia. Dia memiliki beberapa toko yang berbasis di Atlanta yaitu All or Nothing Tattoo dan Anti Seni Elite.

Brandon Bon juga memiliki sebuah perusahaan yang menjual terkait produk-produk tato, dari film, buku-buku dan seni. Brandon Bon adalah pekerja cepat dan menjadi satu dari tujuh artis tato terbaik sejagat dengan bayaran per sesi sekitar Rp 5,4 juta.

2 . Scott Campbell
7 Seniman Tato Artis Terbaik Di Dunia
Kliennya termasuk Marc Jacobs, Josh Hartnett dan almarhum Heath Ledger. Dia mengkhususkan diri dalam tipografi dan ornamen antik. Dia bisa melakukan desain tato klasik seperti jangkar dan kapal berlayar. Satu-satunya masalah adalah bahwa dia hanya bisa melakukannya selama akhir pekan karena ia sibuk dengan usaha yang lain sebagai desainer iklan.

3. Anil Gupta
7 Seniman Tato Artis Terbaik Di Dunia
Anil Gupta terkenal dengan tato potret realistis dan rendition akurat. Tato buatannya begitu tepat dan tampak aslinya seperti difotokopi. Gupta juga dapat melakukan berbagai pola rumit seperti pola Celtic knotwork.

Dia juga memiliki kemampuan untuk menirukan lukisan Leonardo da Vinci dan Salvador Dali menjadi tato. Beberapa kliennya seperti selebriti seperti John McEnroe, Christian Slater dan Rosie O ' Donnell.

4. Nick Baxter
7 Seniman Tato Artis Terbaik Di Dunia
Nick Baxter asal Amerika Serikat juga disebut-sebut artis tato paling tersohor di dunia. Padahal usianya saat ini masih sekitar 30-an. Dia sebelumnya memang gemar melukis. Dia menguasai teknik melukis di atas kanvas dengan sangat baik.

Itu sebabnya dia tidak merasa kesulitan saat pertama kali belajar menggunakan mesin tato. Pada dasarnya sama. Hanya saja medianya kulit, dan kebiasaan menggambar membuat tato menjadi lebih baik, ujarnya.

5. Aaron Cain
7 Seniman Tato Artis Terbaik Di Dunia
Aaron Cain sudah 20 tahun mengabdikan dirinya untuk kemajuan tato internasional. Karyanya paling mudah dicirikan yakni cetak tebal untuk setiap warna gelap. Cain kini bermarkas di Negara Bagian San Fransisco, Amerika Serikat.

Bayarannya pun selangit. Hampir sama dengan Bond, untuk satu sesi tato (satu sesi berbeda jam, rata-rata 2-3 jam) dia mematok bayaran sekitar Rp 5,4 juta.

6. Paul Booth
7 Seniman Tato Artis Terbaik Di Dunia
Paul Booth menjadi salah satu terbaik dari tujuh tato artis paling tersohor di dunia. Dia mempunyai spesialis gambar berhubungan dengan setan dan dunia hitam. Karya-karyanya pernah tampil di berbagai media besar antara lain stasiun televisi CNN, stasiun televisi MNSBC, stasiun televisi DISCOVERY, stasiun televisi A&E, stasiun televisi TLC, dan stasiun televisi MTV.

Selain itu karya-karyanya menghiasi pelbagai sampul album band metal tersohor sejagat seperti Slipknot, Pantera, Soulfly, Sepultura, dan sebagainya. Booth juga rutin menjadi langganan para bintang metal itu jika mereka ingin menambah tato.

7. Carson Hill
7 Seniman Tato Artis Terbaik Di Dunia
Carson Hill baru berusia 33 tahun namun kecanggihan pencampuran warna untuk tato membuat seolah hidup. Dia mampu mempertahankan warna cerah di kulit meski bertahun-tahun. Teknik lelaki asal Amerika Serikat ini memang luar biasa.

Belum pernah ada yang mampu membuat tato dengan warna namun tetap stabil. Sesuai dengan nama daerah di Negara Bagian California. Hill merupakan wilayah berhantu. Itulah kenapa sosok Carson Hill amat misterius.

2 komentar: