Palingseru.com â" Menangis merupakan hal yang sering dilakukan oleh banyak orang ketika saat merasa sedih, kecewa, patah hati, dan kehilangan sesuatu atau seseorang yang sangat di sayang.
Namun ternyata tanpa kita sadari, kita juga akan menangis saat merasa bahagia. Nah, hal ini lah yang menjadi pertanyaan oleh banyak orang, bahkan hal ini juga masih menjadi penelitian para ilmuwan.
Seperti dilansir Kompas.com, moment bahagia seperti keberhasilan, pernikahan, kelahiran anak, dan masih banyak lagi sering disertai dengan air mata.
Jonathan Rottenberg, Ph.D yang merupakan salah seorang penelitian yang juga meneliti hal ini mengatakan bahwa para ilmuwan telah membuat peta untuk mengetahui mengapa otak bisa memerintahkan untuk mengeluarkan air mata saat momen bahagia. Para ilmuwan menduga hal ini sangat terkait dengan perasaan kuat pada seseorang atau sesuatu benda.
Mereka mengklaim bahwa air mata itu muncul ketika ikatan kuat itu terganggu atau terusik. Seperti contoh, kita menangis saat telah berhasil lulus ujian, atau ketika kita berhasil mencapai sesuatu yang sangat diinginkan.
Ketika kita mengalami momen bahagia, maka kita akan membiarkan pertahanan tubuh kita melemah sehingga sampai menyentuh lubuk hati yang paling dalam. Saat itu juga kita akan menangis, tapi bukan karena sedih, tapi karena suatus emosi pelepasan yang ada dalam hati kita,â kata Stephen Sideroff, Psikolog dari universitas California Los Angeles.
Selain sebagai pelepasan emosi, menangis saat momen bahagia juga akan memberi manfaat sosial, yaitu dapat memberi dorongan kepada seseorang atau bisa membantu seseorang memecahkan masalahnya.
Nah, jadi tak ada salahnya jika kita menangis saat momen bahagia.
0 komentar:
Posting Komentar